Setelah melihat Get it Beauty Self di youtube yang mendemonstrasikan betapa
ampuhnya daya pembersih dari Neutrogena deep cleansing oil untuk riasan berat
sekalipun, nggak pakai lama aku nyari review di google, langsung aku
menghubungi sepupuku yang kebetulan saat itu sedang program exchange di
Malaysia untuk menitipkan belanjaanku beberapa hari sebelum ia pulang.
Untungnya sepupuku yang baik hati dengan sigap langsung mencari barang
belanjaanku keesokan harinya.
Oh ya sekedar informasi, Get it beauty Self itu merupakan program
kecantikan yang cukup populer di korea. Program ini membagikan banyak make-up
tips yang bermanfaat, tutorial bermake-up yang bervariasi, cara menstyling
rambut, mempercantik kuku, merawat wajah dll. Pokoknya komplit deh tips
kecantikannya disini. Selain itu sekarang telah banyak video-nya yang disertai
dengan subtitle bahasa inggris sehingga memberi kemudahan untuk dimengerti dan
diikuti oleh penontonnya. Tetapi walaupun nggak pake subtitle aku yakin kok
kalian tetap bisa ngerti dengan melihatnya saja. Soalnya semua tips itu
dipraktekin langsung secara detil oleh modelnya. Biasanya banyak artis korea
yang bikin tutorial kecantikan dan juga tipsnya oke banget untuk dicoba. Aku
termasuk yang sering menontonnya karena banyak ilmu yang dibagikan disana.
Tetapi aku sering terkena dampak racunnya karena terpersuasi untuk membeli
produk yang digunakannya. Ada yang hanya jadi wishlist, tapi ada juga yang udah
kebeli. Seperti barang titipanku ini.
Neutrogena Ultra Sheer Dry Touch Sunblock SPF 50+PA+++ (kiri)
Neutrogena deep clean cleansing oil (kanan)
Rating Neutrogena deep Cleansing Oil di
MU (Make-Up Alley) cukup menggiurkan juga sehingga aku nggak terlalu banyak
mikir panjang dan berpatokan pada banyaknya review di google. Dan pada tanggal
2 Juli lalu, aku seneng banget dengan pesananku yang udah nyampe ditanganku.
Thanks banget ya buat sepupuku! Begitu dia pulang tanggal 2 juli, hari itu juga
barangnya diserahkan padaku sehingga aku nggak usah bersabar lagi agar barang
itu bisa cepet-cepet kulihat.
Neutrogena clean cleansing oil yang ditunggu-tunggu
Kini koleksi Neutrogenaku bertambah lagi
satu. Oh ya, aku nggak cuma menitipkan cleansing oil, tapi juga sunblock.
Maunya sih beli dua, buat ngestok kalau udah habis. Tapi sayangnya di watsons
yang dikunjungi sepupuku cuma sisa satu, dan dia juga udah mencari ketempat
lain tetapi barangnya kosong. Berarti aku beruntung karena masih berjodoh
dengan sunblocknya hehe. Keajaiban sunblocknya udah pernah ku-review di
postinganku sebelumnya, silahkan diklik disini.
sunblock kesayangankuu!
Di watsons Indonesia sendiri belum
menjual produk Neutrogena, makanya kadang-kadang kita musti lewat PO untuk
mendapatkannya. Tapi kalo lewat PO, tentu penjual juga mau dapet untung dari
barang dagangannya sehingga biasanya harganya lebih mahal, ditambah lagi waktu
pengirimannya yang bisa memakan waktu satu bulanan karena sistemnya pre-order. Cleansing
Oil ini kubeli hanya dengan harga RM 44.90 yang kalau dikurskan ke rupiah cuma
sekitar 144.000 ribu rupiah untuk ukuran 200 ml. Dibandingkan cleansing oil
dari Etude, yang ini lebih murah. Oh ya kurs malaysianya 3200 rupiah ya, udah
naik sih. Lalu sunblocknya seharga RM 35.90 yang kalau dikalkulasikan ke rupiah
harganya sekitar 115.000 ribu rupiah per item. Nggak terlalu mahal menurutku
kalau dibandingkan selisihnya dengan harga di OS yang lumayan untuk membeli
satu produk yang lain lagi. Sebenarnya aku juga berniat menitipkan foaming
cleanser-nya, namun kelupaan (udah penyakit akut sih). Sepupuku udah keburu
pulang dan nggak sempat lagi kesana soalnya jaraknya lumayan jauh dari tempat
tinggalnya.
Tapi nggak apa-apa, soalnya fokusku
sekarang adalah keajaiban cleansing oilnya. Belum kucoba, tapi akan segera
kucoba dalam waktu dekat ini. Pastinya, juga akan langsung kureview setelah
beberapa kali mencobanya. Aku penasaran apakah kehebatannya persis seperti yang
didemonstrasikan diyoutube?
Silahkan check out video-nya!
No comments:
Post a Comment
Note: Only a member of this blog may post a comment.